APLOG - News Angkasa Pura Logistic

News, Dec, 31, 2021

“MULTIPLIER EFFECT AKIBAT KELANGKAAN CONTAINER”, APLOG LOGISTICS FORUM SERI KE-6

Jakarta (30/12/2021) – PT Angkasa Pura Logistik (APLog), subsidiari PT Angkasa Pura I (Persero) menyelenggarakan acara Webinar Series Ke-6 APLog Th 2021 dalam komunitas APLOG LOGISTICS FORUM yang diselenggarakan secara virtual menggunakan platform Zoom dan Youtube. Acara tersebut merupakan kegiatan rutin dan merupakan rangkaian acara webinar terakhir dari seri APLOG LOGISTIC FORUM di tahun 2021. Forum ini merupakan inisiatif berkelanjutan dari PT Angkasa Pura Logistik untuk memfasilitasi para pelaku, praktisi, professional, akademisi serta pemerhati logistik untuk saling bersilaturahmi dan berdiskusi mengenai perkembangan terkini logistik nasional khususnya dan internasional pada umumnya.

Webinar Series Ke-5 APLog Th 2021 dengan tema: “Multiplier Effect Akibat Kelangkaan Container” disambut dengan antusias oleh masyarakat khususnya pelaku logistik nasional serta beberapa akademisi logistik, dengan total partisipan yang hadir lebih dari 200 peserta. Peserta webinar kali ini terdiri dari beragam institusi pemerintah, professional, akademisi, asosiasi logistik serta pelaku usaha logistik dan non logistik serta publik lainnya.

Acara berlangsung dengan meriah, dipandu oleh Tysa Novenny sebagai Moderator serta dibuka secara resmi oleh Direktur Utama PT Angkasa Pura Logistik, Danny P Thaharsyah dengan narasumber Carmelita Hartoto selaku Ketua Umum INSA (Indonesian National Shipowners Association) serta Dyah Wahyu Purbandari  selaku Kepala Bidang Peningkatan Daya Saing Pelaku Logistik Kemenko Ekuin RI.

“Ini merupakan rangkaian webinar ke-6 serta terakhir di tahun 2021 yang dilaksanaakan oleh APLOG, semoga dengan adanya platform ini dapat meningkatkan dan memperkuat silaturahmi, memperluas wawasan kita mengenai logistik dan bermanfaat bagi pelaku usaha logistik“ Ujar Danny

“Kelangkaan Container tersebut dapat terjadi karena terganggunya pelayaran internasional karena Covid-19 dan macetnya Terusan Suez yang berdampak penundaan rantai pasok dan mendorong freight ke rekor tertinggi” Ujar Carmelita

“Pemerintah sudah berkoordinasi dengan sejumlah pihak seperti kemenhub dan asosiasi serta pihak lainnya dalam rangka penyelesaiian kelangkaan container ini, beberapa langkah visioner yang dapat kita lakukan seperti pembentukan konsolidator, membangun industri manufaktur container dan menarik minat para MLO melalui pembangunan ekosistem yang kompetitif “ Ujar Dyah

Acara Webinar Series Ke-6 APLog Th 2021 berlangsung selama 180 menit ini merupakan rangkaian acara seri webinar terakhir PT Angkasa Pura Logistik di tahun 2021 , hal ini merupakan upaya dari APLOG agar komunitas logistik yang terbentuk semakin erat, membuka peluang kolaborasi bisnis, dan tentunya membentuk rantai persaudaraan yang kuat dalam rangka membangun logistik nasional Indonesia.

Jakarta, 30 Desember 2021

VICE PRESIDENT CORPORATE SECRETARY

 

IRZAN SUPRIYADI

 

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Contact Person: Maulana Wildan Firdaus (Corporate Communication)

HP: 081290492909,

Email: wildan.firdaus@aplog.co

Tentang PT Angkasa Pura Logistik

PT Angkasa Pura Logistik (APLog) adalah pemain usaha bidang logistik di domestik sampai dengan internasional. Memiliki 17 Kantor Cabang yang dapat beroperasi di seluruh Indonesia dan juga Internasional dengan mengutamakan kualitas pelayanan terbaik, terjaga, aman, tepat waktu dan ketepatan dalam memberikan solusi logistik bagi pelanggan secara terintegrasi baik melalui moda logistik darat, laut dan udara, serta layanan warehouse, cargo handling, exim (PPJK), RA dsb.

Informasi tentang PT Angkasa Pura Logistik dapat dilihat melalui:

Web: www.aplog.co

Twitter: @AP_Logistics

YouTube: www.youtube.com/APLOG

Instagram: @AP_Logistics

Related News

News, Jan, 06, 2020