APLOG - News Angkasa Pura Logistic

News, Feb, 14, 2022

JELANG UJI PRAMUSIM MOTO GP, APLOG LAKUKAN PENANGANAN KARGO KEBUTUHAN LOGISTIK MOTOGP 2022 DI MANDALIKA

MATARAM (10/02/2022) – PT Angkasa Pura Logistik (APLog), subsidiari PT Angkasa Pura I (Persero) melaksanakan penanganan Kargo MotoGp jelang uji pramusim MotoGP pada 7 – 8 Februari 2022 di Bandara International Zainuddin Abdul Madjid – Lombok Nusa Tenggara Barat.

Penanganan Kargo tersebut dilaksanakan untuk mendukung kesiapan infrastruktur logistik jelang uji pra-musim MotoGP 2022 yang akan digelar di Pertamina Mandalika International Street Circuit di Lombok Nusa Tenggara Barat pada Maret mendatang.

Dalam pelaksanaannya, APLog Kantor Cabang Lombok (LOP) bekerjasama dengan Kantor Bea Cukai Mataram, PT Gapura Angkasa serta beberapa pihak lainnya seperti Qatar Airlines serta PT Bakhtera Freight Worlwide.

Proses penanganan berlangsung dengan tertib dan terkendali berkat kerjasama dan koordinasi yang baik antara APLog serta pengawasan yang baik dari pihak Bea Cukai Mataram sehingga dapat berlangsung tanpa kendala.

Penanganan kargo logistik MotoGP tersebut menjadi perhatian serius oleh Pemerintah Pusat sehingga proses penanganan dan pemeriksaan harus berjalan sesuai standar dan prosedur yang berlaku. “Untuk penanganan kargo MotoGp kita sudah antisipasi, kita akan jalankan pemeriksaan sesuai prosedur yang berlaku” Ujar Widya selaku perwakilan dari Bea Cukai Mataram.

 “Kami sangat berterimakasih kepada seluruh pihak yang sangat koordinatif sehingga penanganan kargo untuk kegiatan MotoGP ini dapat terlaksana dengan baik dan seksama, semoga APLog dapat terus mendukung kegiatan dan agenda pemerintah dalam rangka penanganan kargo” Ujar Aniek selaku General Manager SBU Freight Forwarder APLog.

Pada 7 februari 2022 lalu, pesawat kargo milik Qatar Airlines (QR 8496) mendarat di Mandalika pada pukul 21:08 waktu setempat, dengan memuat kargo dengan tonase 71,318 Kg dilanjutkan pada 8 Februari 2022 dengan mendaratnya pesawat Qatar Airlines (QR 8394) dengan muatan kebutuhan logistik mendarat pada pukul 12.11 waktu setempat dengan tonase sebesar 77,993 Kg.

Penanganan kargo udara bukanlah hal yang baru bagi Angkasa Pura Logistik (APLog) pada 2021 silam, APLog turut serta dalam penanganan impor vakzin Phizer di Jawa Tengah, pendistribusian alat Broadcasting PON XX di Papua, pengangkutan material konstruksi Rumah Sakit di Papua, serta penanganan kargo udara terkait proyek BTS Telkom di Wilayah Timur Indonesia.

Mataram, 10 Februari 2022

VICE PRESIDENT COMMUNICATION

 

IRZAN SUPRIYADI

------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Contact Person: Maulana Wildan Firdaus (Communications Dept)

HP          :  081290492909

Email     :  wildan.firdaus@aplog.co

 

TENTANG PT ANGKASA PURA LOGISTIK

PT Angkasa Pura Logistik (APLog) adalah perusahaan logistik nasional yang memiliki coverage domestik maupun internasional dengan dukungan 17 Kantor Cabang Cargo Terminal Operator & Regulated Agent, 11 Collection Point, Operator Air Freighter, Warehouse, Road Feeder Service dengan variasi layanan logistic terintegrasi: Freight Forwarding, Customs Clearance, Contract Logistics, Line Haul, Warehouse Management, PPJK, Courier Express, dll yang semua berbasis multi moda yang terdigitalisasi memberikan pelayanan logistik yang konsisten menegakkan kualitas, terjaga, tepat waktu, aman, dan ketepatan dalam memberikan solusi logistik terintegrasi baik melalui darat, laut dan udara.

Informasi lebih lanjut tentang PT Angkasa Pura Logistik dapat dilihat melalui:

Web            :  www.aplog.co

Twitter       :  @AP_Logistics

YouTube    : APLOG

Facebook  : APLOG

Instagram  : @AP_Logistics

Related News

News, Jan, 06, 2020